Archive for June 15th, 2017

Teknik Industri UGM ― Surviving the 1st Year

Thursday, June 15th, 2017

“Semakin kamu bertambah tua, waktu akan terasa berlalu semakin cepat sampai-sampai hal yang terjadi tahun lalu seperti baru saja terjadi kemarin.”

―anonymous

Dan kutipan tersebut bisa dibilang benar, menurut saya.

Bener-bener ga kerasa. Seakan-akan baru dapat kabar diterima di Teknik Industri UGM kemarin lusa paginya, terus sorenya dapat tugas PPSMB, terus malamnya divonis harus operasi meniscus, lalu esoknya udah ngekost sendiri di Jogja dan memulai perkuliahan di UGM lengkap dengan tongkat dan decker. Dan sekarang 41 sks sudah ditempuh, Dharma Bhakti Kampus pengganti absennya saya di PPSMB juga sudah dilaksanakan, kaki yang dulu dipakai duduk bersimpuh aja ga bisa sekarang udah bisa dipakai lari-lari buat main futsal.

Jadi, gimana selama setahun ini di Teknik Industri UGM?

Alhamdulillah, disyukuri dulu. Hehe. Bersyukur bisa ngelewatin waktu setahun ini walaupun entah IPK tahun pertama bagaimana. *senyum miris :’-)*

 

Ospek Rasa UGM: Info Day dan PPSMB

My first impression mengenai kuliah di Teknik Industri UGM: Kuat kah saya? Pantas kah saya?

Tepat seminggu sebelum PPSMB dulu, saya divonis harus menjalani operasi meniscus. Mendadak memang. Akibat trauma karena seringkali jatuh saat berolahraga, kalau kata dr. Wahyu dulu. 5 hari setelah operasi dengan jahitan yang masih terpasang, saya langsung terbang ke Jogja bersama Ibu dan Bapak karena tanggal 28 Juli 2016 diadakan Info Day di DTMI FT UGM. Saat itu saya masih menggunakan kruk sebagai alat bantu jalan. Turun dari mobil saya disambut beberapa teman Teknik Industri yang memang sudah berkenalan terlebih dahulu sebelumnya melalui grup Line. Beberapa berkelakar kalau mereka awalnya tak percaya saya benar-benar menjalani operasi meniscus, dikiranya saya sengaja agar tidak ikut rangkaian ospek PPSMB *lol* :’)).

Acara Info Day dimulai dari sambutan Ketua DTMI, Kaprodi Teknik Industri dan Teknik Mesin, pengenalan dosen dan staff DTMI, pengenalan mengenai lingkungan DTMI, dan sebagainya yang kemudian diakhiri dengan tur keliling kampus dan lab DTMI―yang bagi saya sangat melelahkan, cukup membuat ketiak saya lecet dan tangan pegal-pegal. Selama Info Day, saya kerap mendengar (more…)